Program Studi Kewirausahaan
Alamat : Jln. Sultan Adam Komplek H. Iyus No 18. Kota Banjarmasin, Provinsi: Kalimantan Selatan
E-mail : kampus@upk.ac.id
Kaprodi : Dr. Hj. Ida Komalasari, S.Pd., M.Pd.
Sekprodi : –
Dosen Prodi Kewirausahaan :
Nama Dosen |
---|
1. Dr. Hj. Ida Komalasari, S.Pd., M.Pd. |
2. Vivi Aulia, S.Pd., M.Pd. |
3. Muhammad Nawawi, SE., M.M. |
4. Muhammad Ridhonie, SE., M.M. |
5. Lalu Agustino, SE., MM. |
6. Ridzki Dian Rithauddin, S.E., M.M. |
Visi Misi
Visi
Menjadi program studi unggulan di bidang kewirausahaan yang menghasilkan startup entrepreneur, bisnis manager, dan konsultan bisnis yang inovatif, adaptif, beretika, dan berkarakter religius berbasis kearifan lokal Kalimantan pada tahun 2035.
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan kewirausahaan yang berorientasi pada inovasi dan teknologi untuk mencetak lulusan yang mampu mendirikan dan mengelola startup yang kompetitif dan berkelanjutan.
- Mengembangkan program penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada pengembangan bisnis dan kewirausahaan berbasis kearifan lokal Kalimantan, untuk mendukung pembangunan ekonomi daerah dan nasional.
- Mempersiapkan lulusan sebagai bisnis manager yang handal dengan kompetensi dalam pengelolaan bisnis yang efektif, efisien, dan beretika, serta mampu menghadapi tantangan global.
- Melahirkan konsultan bisnis yang profesional dan adaptif dengan keahlian dalam memberikan solusi bisnis yang inovatif dan berbasis data untuk berbagai jenis usaha, dari UMKM hingga korporasi.
- Membangun jaringan kerjasama yang kuat dengan industri, pemerintah, dan komunitas bisnis untuk menyediakan kesempatan magang, mentoring, dan kolaborasi yang mendukung pembelajaran berbasis praktik.
Profil Lulusan
- Startup Entrepreneur: Lulusan yang mampu mendirikan dan mengembangkan usaha baru dengan pendekatan inovatif dan berbasis teknologi, serta berdaya saing tinggi di tingkat nasional dan global.
- Bisnis Manager: Lulusan yang memiliki kemampuan manajerial yang kuat, mampu mengelola dan mengembangkan bisnis secara strategis dan berkelanjutan.
- Konsultan Bisnis: Lulusan yang mampu memberikan konsultasi profesional berbasis data dan analisis untuk membantu berbagai jenis usaha mencapai tujuan bisnisnya secara efektif.