Sabtu, 27 Juli 2024 Universitas PGRI Kalimantan yang diwakili Rektor, Dr. Hj. Dina Huriaty, M.Pd., Ketua Senat Universitas, Dr. H. Alimmudin A. Djawad, M.Hum., dan Dekan Fakultas Sosial dan Humaniora, Dr. Benny Nawa Trisna, M.Pd. mengikuti Workshop dan Rapat Koordinasi Pengurus PGRI Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangka persiapan Konferensi Provinsi XXIII PGRI Kalimantan Selatan di Hotel Aria Barito. Workshop dalam kegiatan ini mengangkat tema Transformasi Digital PGRI. Peserta terdiri dari pengurus provinsi dan kabupaten/kota se-Kalimantan Selatan.
Dekan Fakultas Sosial Humaniora, Dr. Benny Nawa Trisna, M.Pd. menjadi narasumber dalam kegiatan workshop ini mengangkat tema Transformasi Digital: Mewujudkan Pendidikan yang Inovatif. Benny menyampaikan bahwa makna transformasi digital bagi guru ialah meningkatkan keterampilan teknologi, mengembangkan pembelajaran yang lebih responsif dan adaptif dengan kebutuhan siswa, berkolaborasi dengan sesama guru dan ahli teknologi, dan memperhatikan kesenjangan digital. Benny juga menyampaikan bahwa teknologi seharusnya memudahkan kerja dan PGRI dalam kaitannya dengan hal ini dapat berperan untuk menyelenggarakan beragam program peningkatan profesionalitas guru dan tenaga kependidikan anggota PGRI, serta membantu sekolah-sekolah PGRI melakukan transformasi digital.
Rektor Universitas PGRI Kalimantan, Dr. Hj. Dina Huriaty, M.Pd. menjelaskan bahwa kampus siap berkomitmen untuk membantu guru-guru dan PGRI Kalimantan Selatan untuk melakukan transformasi digital. Hal ini didukung dengan keberadaan tiga program studi di Universitas PGRI Kalimantan yang sejalan dengan visi tersebut, yaitu Pendidikan Teknologi Informasi, Teknologi Informasi, dan Ilmu Komputer.
Tinggalkan komentar